Internet dan World Wide Web



Internet

Internet adalah jaringan besar yang saling berhubungan dari jaringan-jaringan komputer yang menghubungkan orang-orang dan komputer-komputer diseluruh dunia, melalui telepon, satelit dan sistem-sistem komunikasi yang lain. Internet dibentuk oleh jutaan komputer yang terhubung bersama dari seluruh dunia, memberi jalan bagi informasi (mulai dari text, gambar, audio, video, dan lainnya ) untuk dapat dikirim dan dinikmati bersama. Untuk dapat bertukar informasi, digunakan protocol standar yaitu Transmision Control Protocol dan internet Protocol yang lebih dikenal sebagai TCP/IP.

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kecepatan Akses Internet
1.     Unit komputer, sangat berperan dalam kecepatan akses, karena didalamnya terdapat harddisk, ram, processor. bila harddisk berkecepatan endah, maka kecepatan akses pun ikut rendah. begitu pula ram danprocessor
2. Modem modem punya kecepatan yang berbeda-beda. modem yang sering digunakan berkecepatan 56 kbps.
3.    Jaringan komunikasi untuk akses internet untuk akses internet kita bisa gunakan line telepon, cdma, gprs, & satelit. yang masing-masing punya kecepatan berbeda dan danyang paling rendah adalah line telepon.
4.    Besar bandwitch bandwitch adalah luas/ lebar cakupan frekuensi yang digunakan oleh sinyal dala medium transmisi 
World Wide Web (WWW)
World Wide Web (WWW) adalah suatu ruang informasi yang yang dipakai oleh pengenal global untuk mengidentifikasi sumber-sumber daya yang berguna. WWW sering dianggap sama dengan internet secara keseluruhan, walaupun sebenarnya ia hanyalah bagian daripada internet.
WWW merupakan kumpulan server web dari seluruh dunia yang mempunyai kegunaan untuk menyediakan data dan informasi untuk dapat digunakan bersama. WWW adalah bagian yang paling menarik dari Internet. Melalui web, para pengguna dapat mengakses informasi-informasi yang tidak hanya berupa teks tetapi bisa juga berupa gambar, suara, video dan animasi.
Jadi dapat disimpulkan bahwa WWW adalah sekelompok dokumen multimedia yang saling bertautan dengan menggunakan tautan hiperteks atau hyperlink. Dengan mengeklik hyperlink, maka para pengguna bisa berpindah dari satu dokumen ke dokumen lainnya
Fungsi World Wide Web (WWW)
Fungsi WWW adalah menyediakan data dan informasi untuk dapat digunakan bersama. Hal ini senada dengan pengertian www yang telah disebutkan di atas. Dengan demikian, salah satu fungsi www di internet menawarkan berbagai kecanggihan dan kemudahan pemakai intenet mendapatkan dan menampilan informasi dimana saja  di internet secara mudah dan cepat. 

Sumber 1 : https://budinugroho24.wordpress.com/about/pengertian-internet-atau-definisi-internet-2/
Sumber 2 : http://www.tutorialcarakomputer.com/2013/12/pengertian-sejarah-dan-fungsi-world-wide-web-www.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Customer Relationship Management (CRM)

Sistem Informasi Area Fungsional

Enterprise Resource Planning (ERP)